Parengge Rengge Mendatangi Kediamana Oyon,Menyatakan Sikap Mendukung Pasangan Oyon Hamzah

 foto,Parengge rengge deklarasi  di depan kediaman








SINGKILNEWS.ID-Para pedagang yang tergabung dalam Dongan Parengge rengge (DPP), menggunakan kenderaan roda empat serta enam secara bersama mendatangi rumah kandidat H.Safriadi Oyon, menyampaikan deklarasi pernyataan sikap siap mendukung memenangkan pasangan bupati dan wakil bupati Aceh Singkil nomor urut 1 dalam pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun ini, Minggu, 10 November 2024.

Kedatangan para pedagang yang diketuai Ashadi Lembong dengan menggunakan mobil pick up bertempelkan spanduk deklarasi dukungan DPP untuk pasangan SAHABAT Oyon-Hamzah itu, sempat mengejutkan para masyarakat pendukung yang sedang berada dilokasi dan kandidat calon bupati Aceh Singkil,Oyon.

“Deklarasi ini merupakan langkah nyata, komitmen para pedagang untuk menyatukan dukungan dalam upaya memenangkan pasangan H. Safriadi Oyon dan H. Hamzah Sulaiman menuju kemenangan sebagai pemimpin Kabupaten Aceh Singkil periode 2025-2030”, ucap Ketua Dongan Parengge rengge, Ashadi Lembong.

Ashadi Lembong didampingi para pedagang lainnya mengatakan, bahwa dukungan terhadap pasangan SAHABAT ini memang benar-benar ikhlas dari hati mereka.

Menurut mereka dukungan tersebut bukanlah tanpa alasan. Namun, dikala Pak Oyon menjabat sebagai bupati Aceh Singkil dulu, barang dagangan mereka yang dijajakan di pasar jarang tidak habis terjual.

Namun disaat beliau tidak lagi menjabat, ekonomi masyarakat setempat terkesan merosot. Sehingga banyak barang dagangan mereka seperti, sayur mayur tidak laku terjual sampei busuk dan kami terus menggalami kerugian, ungkap mereka.

Untuk itu, kami para pedagang sepakat dalam kontes pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun ini, siap mendukung pasangan nomor urut 1, H.Safriadi Oyon – H.Hamzah Sulaiman menuju kemenangan menjadi bupati dan wakil bupati Aceh Singkil.

Semoga melalui deklarasi dan dukungan masyarakat, pasangan nomor urut 1 H.Safriadi Oyon – H.Hamzah Sulaiman, dapat terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Aceh Singkil dalam Pilkada tahun 2024 ini serta aspirasi masyarakat para pedagang akan lebih didengar dan diperjuangkan, harap mereka.

Sementara kandidat calon bupati Aceh Singkil, H.Safriadi Oyon kepada wartawan mengatakan, merasa terkejut dengan kedatangan para pedagang secara tiba-tiba itu dan menyampaikan deklarasi dukungan mereka.

“Saya merasa terkejut ketika mobil-mobil pick up pedagang sayur mayur secara bersama datang kerumah. Ternyata mereka menyampaikan pernyataan sikap siap mendukung dan membantu memenangkan pasangan SAHABAT dalam kontes Pilkada tahun ini. Dengan itu Ia mengucapkan rasa terima kasih dan semua SAHABAT pejuang rupiah yang berjualan di pasar mingguan Rimo,”ucapnya.

Dikatakan, dengan datangnya lagi dukungan tanpa diduga – duga dari para pedagang tersebut menjadi sebuah bukti nyata dan fakta yang bukan bualan atau fitnah.

Inilah pengakuan dari saudara saudara kita yang selama ini berjualan dipasar berharap, agar H.Safriadi Oyon dapat kembali terpilih menjadi Bupati Aceh Singkil dalam Pilkada tahun ini.

 “Semoga kita semua dalam lindungan Allah SWT, serta dagangan mereka lancar. Insya Allah atas izin yang maha kuasa, dan dukungan kita semua bersatu, bersahabat, pasangan nomor urut 1 dapat terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Aceh Singkil periode 2025-2030. Dan ke depannya daerah yang berjulukan Bumi Syekh Abdurrauf As Singkily akan semakin maju serta jaya, dan perekonomian masyarakat dapat kembali membaik dan meningkat”,pungkasnya.(red/sukri malau)


Related

SOSIAL 3568737072943670638

Post a Comment

emo-but-icon

item