Tak kenal Lelah Setelah Desa Blok VI baru, Hamzah Sulaiman Bertandang ke Desa Tulaan

 foto bersama Hamzah Sulaiman dengan anggota wirid Yasin




SINGKILNEWS.ID-Tak kenal lelah bakal calon wakil bupati Aceh Singkil H.Hamzah Sulaiman,SH,terus gencar melakukan kunjungan silaturahmi dengan masyarakat.

Kali ini kunjungan Hamzah Sulaiman,ke Desa Tulaan, setelah sebelumnya melakukan kunjungan di Desa Blok VI Baru Kecamatan Gunung meriah Kabupaten Aceh Singkil,untuk bertatap muka dan bersilaturahmi dengan masyarakat.

"Alhamdulillah hari ini kami berkunjung ke Desa Tulaan Kecamatan Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil  untuk menemui para ibu-ibu perwiritan Yasin di Desa setempat,dalam kunjungan silaturahmi dan tatap muka ini, Alhamdulillah kami disambut dengan baik dan sangat penuh dengan gembira,"kata Hamzah,selasa(19/8/2024).
 foto Hj.Aisyah ketua wirid Yasin Al Mukminin,dan rekannya



Dalam sepekan ini Hamzah Sulaiman, diagendakan terus melakukan kunjungan silaturahmi dengan warga di Kecamatan Gunung Meriah.

"Insya Allah dalam sepekan ini,kita akan melakukan kunjungan di Kecamatan Gunung Meriah, sebab dari 25 Desa di kecamatan Gumer ini,masih banyak lagi yang belum kita lakukan kunjungan untuk silaturahmi dengan masyarakat," kata mantan ketua PN singkil itu.

"Maka dari itu kita mengupayakan untuk Gunung Meriah menjadi prioritas dalam sepekan ini, setelah itu nanti baru kita bergeser Insya Allah ke Simpang kanan juga belum merata kita datangi selanjutnya Danau Paris, kemudian Kecamatan suro, dan seterusnya," tutup balon Bupati itu.

Dihari yang sama saat komfirmasi wartawan,Hj. Aisyah,ketua perwiritan Yasin Al-Mukminin Desa Tulaan Lorong dua, mengatakan bahwa mereka sangat gembira atas kedatangan Hamzah Sulaiman,balon wakil bupati Aceh Singkil.

"Kami dari perwiritan Yasin selalu berdoa kepada Pak Hamzah,Semoga apa yang menjadi cita-cita beliau dikabulkan oleh Allah subhanahu wa ta'ala,dan kami ada mengajukan beberapa hal permohonan, seperti bantuan PKH, jilbab untuk anggota wirid,dan lain nya,semoga nanti terlaksana sesuai dengan harapan kami,"kata Hj
Aisyah/Umi.(Red/sukri malau)




Related

SOSIAL 5905743440952080768

Post a Comment

emo-but-icon

item