Diduga BPKam Kampung Baru Akan Kondisikan Orang Tertentu Untuk Calon P2K
https://www.singkilnews.id/2023/07/diduga-bpkam-kampung-baru-akan.html
SINGKILNEWS.ID- Pejabat Bupati Aceh Singkil Drs Azmi MAP,telah menetapkan Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Keuchik Serentak Dalam Kabupaten Aceh Singkil Tahun 2023. Penetapan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Bupati No. 188.45/249/2023.
Untuk menindak lanjuti hal tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Aceh Singkil telah melayangkan surat kepada seluruh Ketua BPKam dalam Kabupaten Aceh Singkil agar masing-masing BPKam segra membentuk Panitia Pemilihan Keuchik (P2K) guna pelaksanaan pemilihan kepala desa yang dimaksud.
Desa Kampung Baru, Kecamatan Singkil Utara adalah merupakan salah satu desa yang akan melaksanakan pemilihan kepala desa pada bulan November 2023 mendatang.
Guna terlanksananya pemilihan kepala desa Kampung Baru tersebut, Badan Permusyawatan Kampung (BPKam) Desa Kampung Baru telah menerbitkan undangan untuk membentuk Panitia Pemilihan Keuchik (P2K)
Namun kuat dugaan bahwa Badan Permusyawaratan Kampung(BPKam)Desa Kampung Baru Kecamatan Singkil Utara Kabupaten Aceh Singkil, hanya mengundang orang-orang tertentu yang telah dikondisikan sebelumnya. Hal ini terbukti banyak tokoh masyarakat yang tidak di undang oleh BPKam setempat.
Anhar Malau salah seorang tokoh masyarakat Desa Kampung Baru kepada wartawan menyebutkan bahwa banyak tokoh masyarakat tidak diundang. Termasuk dirinya.
“Betul. Besok hari Senin, (31/7/2023),diadakan rapat panitia pemilihan keuchik(P2K) oleh BPKam Kampung Baru. Tapi tokoh banyak masyarakat yang tidak di undang. Termasuk saya sendiri,” katanya, Minggu malam (30/07/2023).
"kami juga merasa heran kenapa banyak tokoh masyarakat yang tidak di undang dalam pembentukan P2K tersebut. Seharusnya, lanjut Anhar, tokoh masyarakat harus di undang, sebeb, mereka juga berhak dipilih dan memilih untuk menjadi anggota P2K," tambah nya.
Sementara itu salah seorang sumber yang juga merupakan tokoh masyarakat setempat menyebutkan, ada kemungkinan Ketua BPKam sudah mulai bermain dengan melakukan Cipta Kondisi. Artinya patut disuga Ketua BPKam ingin mengkondisikan orang-orang tertentu untuk menjadi anggota P2K dengan maksud dan tujuan tertentu pula.
"kami menduga Ketua BPKam Kampung Baru ini dalam pemilihan anggota P2K yang dilaksanakan hari Senin besok kemungkinan akan mengkondisikan agar yang menjadi anggota P2K nantinya adalah merupakan orang-orang yang menjadi pendukung salah satu calon kepala desa yang ikut dalam pilkades bulan November mendatang,"kata sumber itu.
Ketua BPKam, Kapung Baru, Samiran ketikadikonfirmasi menyebutkan,bahwa Semua dilibatkan bahkan yang di undang perwakilan masyarakat, perempuan pemuda, mukim, dan tokoh agama.
“Itu tidak benar bahwa hanya sebagian masyarakat yang di undang, yang jelas undangan yang di undang perwakilan masyarakat, yakni, imam, khatib Bilal dari tokoh agama, tokoh perempuan ketua pemuda, babhinkatipnas dan Babinsa, beserta perangkat desa ,mukim, kasi mukim, dan beberapa perwakilan dusun,"kata samiran.(Red)