Akibat Lae Cinendang Meluap Aceh Singkil kembali di Landa Banjir

https://www.singkilnews.id/2023/05/akibat-lae-cinendang-meluap-aceh.html
SINGKILNEWS.ID-Curah hujan yang sangat deras sepekan terakhir ini mengakibatkan luapan Sungai lae cinendang meninggi sehingga mengakibatkan Kabupaten Aceh Singkil kembali dilanda banjir.
lokasi di genangi air di beberapa Kecamatan yakni Kecamatan suromakmur, Kecamatan Simpang kanan, Kecamatan Gunung meriah, dan Kecamatan Singkil.
akibat tinggi nya debit air jembatan gantung perjuangan di desa serasah menghubungkan ke desa cibubukan juga porak poranda(hancur) sehingga akses jalan kedua Desa itu menjadi terputus, sebelumnya jembatan tersebut sudah bisa dilalui kendaraan roda dua dan pejalan kaki dari Desa serasah menuju desa cibubukan Kecamatan Simpang kanan kabupaten Aceh Singkil.
jalan lintas Singkil - Subulussalam juga digenangi banjir Debit air sungai Silatong meluap hingga diperkirakan mencapai 80 cm sampai ke badan jalan lintas Propinsi, luapan air terjadi mulai sejak Pada Pukul. 05.00 Wib pagi dini hari tadi.
Kapolres Aceh Singkil AKBP Suprihatiyanto, S.I.K Melalui Kapolsek Simpang Kanan IPTU Paulian Siregar. Ia mengatakan" hujan deras yang melanda Aceh Singkil beberapa hari ini, membuat debit air Sungai Cinendang meluap hingga selutut orang dewasa,"kata nya minggu(7/5/2023).
"Polisi dan TNI,Polsek Simpang Kanan dan Koramil 04 Simpang Kanan. Pada hari ini telah melakukan pengaturan pengamanan jalan, bagi pengendara yang melintas di jalan Singkil - Subulussalam ini," ucap kapolsek itu.
Ia berharap para pengendara sepeda motor dan mobil yang lalu lalang. Agar tetap berhati-hati dan waspada. kita kuatirkan aspal jalan yang digenangi air saat ini, licin akibat hujan melanda," Sebutnya
Terlihat, Personil Polisi dan TNI berkolaborasi dalam melakukan patroli, pengamanan dan evakuasi bagi para pengendara yang melintasi jalan Singkil - Subulussalam tersebut,saat ini akses jalan lintas tersebut sudah bisa dilalui oleh pengguna jalan(Red)