Kecamatan Gunung Meriah Melakukan Gotong Royong Jum'at Bersih
https://www.singkilnews.id/2022/09/kecamatan-gunung-meriah-melakukan.html
Camat Gunung Meriah,Abdul Hanan beserta anggota nya sedang muat sampah ke Becak Motor,jum'at(30/9/2022)
SINGKILNEWS.ID- Camat Gunung Meriah,Abdul Hanan,beserta anggota nya melakukan gotong royong Jum'at bersih, dengan melakukan memungut sampah, membersihkan drainase(Parit),pemberisihan di lakukan secara manual,di depan kantor Camat Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil.
"Dalam Kegiatan Rutin Jumat Bersih kami lakukan Sejalan dengan intruksi Pj. Bupati Aceh Singkil, dalam persiapan Meraih tiket Adipura,"kata Camat Gunung Meriah,Abdul Hanan, Jum'at(30/9/2022).
kami juga berharap semua komponen ikut serta bergerak secara bersama- sama demikian pula stekholder harus dilibatkan untuk ambil bagian dalam permasalah ini.
"Di Kecamatan Gunung Meriah persoalan yang paling mendasar tentang Drainase,Contohnya Seperti parik-parik besar di jalan utama yang sudah lama tersumbat dan tertutup yang Dreinaisenya tidak jelas kemana arah mengalirnya saluran air hujan atau tempat pembuangan,"tambah camat.
Saat ini saluran pembuangan air tersebut sudah tertutup dan mengakibatkan tumpahan air meluber dan meledak ke jalan ketika musim penghujan, karena drainaise kurang beres, airnya sangat bau, sampah bertumpuk, sehingga menimbulkan penyakit.
"inilah Gendala yang terjadi di di Kecamatan Gunung meriah Kabupaten Aceh Singkil, khususnya di beberapa ruas jalan protokol dua jaluar di Desa Rimo dan sekitar nya, Untuk meraih Adipura perlu percepatan tindakan berbagai elemen, stackholder dan Dinas Teknis,"tutup camat.
Sebelumnya pada tanggal 25 September 2022. Pj Bupati Aceh Singkil,Marthunis mengeluarkan surat dengan Nomor.660/1347. Perihal, pelaksanaan kantor Astri Festival(kantrifes) Tahun 2022.
Di poin pertama dalam surat itu mengatakan, berdasarkan surat direktur jenderal PSLB3 KLHK RI Nomor S.510/PAS/PE/PLB.0/8/2022. Tanggal 12 Agustus 2022 tentang pelaksanaan pemantauan Adipura dimana Kabupaten Aceh Singkil merupakan salah satu dari 10 kabupaten kota di provinsi Aceh yang akan dipantau oleh tim Adipura dari provinsi serta Kementerian lingkungan hidup dan Kehutanan Republik Indonesia.(red/sukri malau)