Jangan Elergi Terhadap Wartawan, Ayo Lawan Berita Hoax

 

Foto:Ilustrasi saat wartawan wawancara

Singkilnews.id-Sebagai salah satu tonggak demokrasi dari 4 pilar kebangsaan, Pers (wartawan) memiliki peran penting dalam pembangunan bangsa yang hebat. Dapat diartikan, tanpa Pers/wartawan yang sehat, maka suatu bangsa atau secara sepesifik sebuah negara, akan mengalami krisis pembangunan bahkan cenderung berlaku manipulatif. Bukan hanya sebagai sarana edukasi dan hiburan semata. Pers juga memainkan peran penting pada bidang pengawasan di berbagai sektor, seperti, keuangan, kewenangan, serta pengambilan kebijakan.

Insan Pers atau Wartawan itu banyak membantu dan menyampaikan informasi kepada masyarakat. Tanpa adanya wartawan, tidak akan tau apa dan bagaimana keadaan sebenarnya. Wartawan juga dilindungi UU Pers No 40 Tahun 1999, dalam konteks Pemberitaan harus dikemas secara berimbang dengan berpedoman 5W, 1H dan berpegang teguh terhadap Kode etik Jurnalistik. “Wartawan itu jangan dimusuhi dan jangan pernah alergi terhadap jurnalis atau wartawan.

Seseorang bisa menjadi besar dan dikenal oleh publik, tentu tidak lepas dari peran serta jurnalis/wartawan dan media massanya. Jadi bekerja sama lah dengan media untuk membangun daerah. Perlu untuk diketahui, sampaikanlah informasi untuk kepentingan masyarakat melalui wartawan, agar berita yang bersifat hoax bisa dinetralisir. “Berbicaralah untuk kepentingan rakyat dan sudah ada disediakan tempatnya, salah satunya media massa atau online. Jangan sekali-kali alergi terhadap wartawan,” Kemajuan suatu daerah bahkan negara tidak terlepas dari dukungan dan peran serta pemberitaan media massa.(Red)

 

Related

SOSIAL 1981534006795744337

Post a Comment

emo-but-icon

item