Musibah Kebakaran kembali melanda di Aceh Singkil

mobil pemadam kebakaran berserta warga berjibaku untuk memadam kan api yang menghanguskan 8 unit ruko di desa rimo kec. gunung meriah aceh singkil

Singkilnews.id – Musibah  Kebakaran kembali melanda,negeri Syekh abdurra’uf Assingkily.sebelum nya peristiwa kebaran hebat itu melanda kampung buluh sema kecamatan suro, kabupaten Aceh Singkil,peristiwa naas itu terjadi kamis(1/8/2019)sekitar pukul 12’00wib.meluluh lantakan puluhan rumah dan ratusan jiwa kehilangan tempat tinggal,kemudian selang beberapa hari,peristiwa yang sama kembali terjadi,Sebanyak delapan unit rumah toko (ruko) di desa Rimo, Kecamatan Gunung Meriah, Aceh Singkil musnah terbakar Sabtu(3/8/2019)sekitar pukul 05.00 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa nahas itu.

Menurut penuturan sutris kades srikayu,mengatakan menghanguskan 8 ruko, sepeda motor 8 unit, dan mobil 2unit mobil feroza dan mobil sedan, dan barang- barang lain nya.

"Belum diketahui sumber api berasal dari mana, namun delapan ruko yang berkonstruksi kayu itu musnah dan nyaris rata ke tanah akibat amukan si jago merah.

Dalam peristiwa itu, sejumlah mobil pemadam kebakaran dibantu warga berusaha memadamkan api,namun ruko bangunan tua itu tak terselamatkan. Kini menyisakan puing-puing,”kata nya.


Kepala BPBD, aceh singkil Muhammad Ichsan mengaku, pihaknya sudah merespons kejadian ini. Namun belum mengetahui sumber dan penyebab kebakaran.

Dia juga belum bisa menyebut jumlah kerugian karena masih dalam pendataan dan penyelidikan bersama aparat setempat.(red)



Related

SOSIAL 3626795964802246260

Post a Comment

emo-but-icon

item