LSM.ACW MINTA KPK TURUN KE ACEH SINGKIL

foto ist gedung KPK
Singkilnews.id-Kordinator lembaga suwadaya masyarakat(LSM). Acw. Drs. Sl. Pasaribu. Meminta supaya Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK) Datang ke Kabupaten Aceh singkil.

 
karena menurut Pasaribu banyak penyelewengan Anggaran terjadi di Kabupaten ini, terutama terkait Pembangunan Insfratuktur.Hal itu di sampaikan kepada Singkilnews minggu( 17/03/2019) di Singkil.

Ia mengatakan pelewengan itu mulai dari Perencanaan dan pemanfaatan yang tidak tepat guna dan tidak tepat sasaran juga tidak akuntabel, padahal KPK sudah mengeluarkan surat edaran bernomor B.2033/01/08/2013 tentang, Perencanaan dan pemanfaatan Anggaran tepat guna,tepat sasaran dan akuntabel.
LSM Acw itu telah melakukan monitoring terkait pelaksanaan proyek insfratukur di Aceh singkil banyak di kerjakan asal ada,asal jadi dan asal asalan.”kata pasaribu.

Sementara anggaran proyek tersebut Miliyaran diantaranya,  Pembangunan Jembatan Kampung baru Kecamatan singkil utara, dengan anggaran 3 Milyar lebih, namun kualitasnya asal jadi bahkan banyak pengguna jalan tidak berani melintas lewat jembatan itu karena kondisinya masih amburadul, juga Pembangunan jalan Singkil- Teluk rumbia dengan Anggaran 21 Milyar tahun anggaran 2018 tidak tuntas alias mangkrak.

Dan yang menjadi pertanyaan melihat DPRK di daerah  aceh singkil seakan tidak merasa peduli atas persoalan itu padahal fungsi mereka salah satunya untuk   mengawasi kinerja pemerintah. Tapi seperti kita lihat para wakil rakyat itu tidak pernah melakukan Tupoksinya seperti memanggil Dinas terkait untuk mendengar jawaban mereka atas persoalan yang terjadi, sementara Masyarakat sudah melakukan unjuk rasa terkait persoalan tersebut tapi Anggota dewan selaku wakil mereka sepertinya tidak peduli dan terkesan tutup mata dan tutup telinga, demikian juga penegak hukum di Daerah ini sepertinya belum bergerak merespon apa yang di suarakan Warga masyarakat tersebut, sehingga Lsm Acw meminta kepada KPK agar secepatnya turun ke kabupaten Aceh singkil sekaligus melakukan Investigasi terkait Pekerjaan Proyek di Daerah ini karena menurut ACW mulai dari Perencanaan, pemanfaatan dan pengawasan , sangat lemah dan terkesan asal asalan, sementara Pemerintah di Daerah ini selalu menghiba katanya Kabupaten ini masih tertinggal dan termiskin dari Kabupaten lain, Pasaribu mengatakan sebesar apapun porsi anggaran di kucurkan di Kabupaten ini jika pemerintah daerah ini tidak mampu menggunakan Anggaran itu dengan baik maka Daerah ini sampai kapanpun tidak akan bangkit dan tetap di kategorikan Daerah miskin.
Kordinator ACW ini melanjutkan, dikatakan sejatinya atas ketertinggalan kabupaten singkil ini bukan karena ketiadaan Anggaran ataupun kurangnya perhatian Pemerintah  Provinsi maupun  pusat terhadap daerah ini tapi menurutnya karena lemahnya sistim pengelolaan anggaran tersebut, ditambah lagi peran DPRK di Kabupaten ini kurang maksimal dan faktornya adalah masalah SDM si DPR tersebut.

Karena itulah di samapaikan  Kordinator Acw ini bahwa  Acw telah menyurati KPK supaya datang ke Kabupaten Aceh singkil. Untuk melakukan investigasi dan meminta Realisasi Phisik dan Keuangan Kabupaten ini mulai dari tahun anggaran 2009 - 2018. Dimana dalam kurun waktu ini berjalannya Dana otonomi khusus di Provinsi aceh. (SH)

Related

SOSIAL 2496858550716743334

Post a Comment

emo-but-icon

item